Kelebihan Floor Hardener

Daftar Isi

Kelebihan Floor Hardener

Kelebihan Floor Harderner adalah :

  1. Memiliki ketahanan yang sangat tinggi.
  2. Tahan terhadap benturan.
  3. Biaya yang ekonomis, umur lantai lebih panjang.
  4. Bebas pemeliharaan.
  5. Permukaan anti slip.
  6. Anti debu.
  7. Meningkatkan ketahanan terhadap oli dan peluma.




Tahapan Pengerjaan Floor Hardener


Tahapan pengerjaan Floor Hardener :
  1. Lantai beton harus dikerjakan sesuai dengan standar pengerjaan lantai beton yang benar. 
  2. Bila permukaan beton telah melewati setting time maka floor hardener ini dapat ditaburkan secara merata dengan dosis rata – rata 4-5 kg/m2 atau sesuai dengan yang disyaratkan.
  3. Aplikasi harus berlangsung tanpa terputus.
  4. Metode pengecoran secara bertahap untuk memastikan bahwa lokasi pengecoran dapat dilaksanakan dengan tenaga kerja dan dosis bahan floor hardener secara tepat.
  5. Floor hardener ditaburkan secara bertahap kemudian segera digosok (di trowel).
  6. Finishing akhir harus menggunakan mesin trowel pada saat beton sudah mengeras dan kuat menahan beban mesin agar didapatkan permukaan yang lebih padat.
  7. Segera dilapisi Curing Compound untuk mengurangi terjadinya penguapan air beton.
  8. Jika akan segera dibebani maka sebaiknya dilindungi dengan multipleks plywood.